Produk Domestik Regional Bruto Kabupaten Sampang Menurut Pengeluaran 2019-2023 - Badan Pusat Statistik Kabupaten Sampang

Layanan Pengaduan dan Konsultasi Data Statistik (PETIS), dapat melalui WA ke nomor 0851-7993-3527

Jam Layanan PST : Senin - Kamis (08.00-15.30) dan Jumat (08.00-16.00)

Produk Domestik Regional Bruto Kabupaten Sampang Menurut Pengeluaran 2019-2023

Nomor Katalog : 9302020.3527
Nomor Publikasi : 35270.24003
ISSN/ISBN : 3032-0496
Frekuensi Terbit : Tahunan
Tanggal Rilis : 30 April 2024
Bahasa : Indonesia dan Inggris
Ukuran File : 7.15 MB

Abstraksi

Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) merupakan salah satu data ekonomi yang dapat digunakan untuk mengevaluasi kinerja pembangunan ekonomi suatu wilayah (provinsi maupun kabupaten/kota). Data ini dapat pula digunakan untuk kepentingan dan tujuan lain, seperti sebagai dasar pengembangan model-model ekonomi dalam rangka menyusun formulasi kebijakan, tingkat percepatan uang beredar (velocity of money), pendalaman sektor keuangan (financial deepening), penetapan pajak, kajian ekspor impor dan sebagainya.PDRB menurut pengeluaran menjelaskan tentang besaran nilai produk atau barang dan jasa yang digunakan sebagai konsumsi akhir masyarakat, yang direalisasikan dalam bentuk pengeluaran konsumsi akhir rumah tangga, pengeluaran konsumsi akhir Lembaga Non-profit yang Melayani Rumah Tangga (LNPRT), pengeluaran konsumsi akhir Pemerintah, Pembentukan Modal Tetap Bruto (PMTB), Perubahan Inventori serta Net Ekspor barang dan jasa. Publikasi “Produk Domestik Regional Bruto Kabupaten Sampang Menurut Pengeluaran 2019-2023” menyajikan data dan informasi tentang pendekatan PDRB dari sisi pengeluaran untuk periode 2019-2023 yang didasarkan Atas Dasar Harga Belaku (ADHB) maupun Atas Dasar Harga Konstan (ADHK).
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Sampang (Statistics of Sampang Regency)Jl. K.H. Wahid Hasyim No. 37 Sampang Jawa Timur 69213

Telp (0323)3282800 Faks (0323)3282800

Email : bps3527@bps.go.id 

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik